Campus Ambassador Finansialku.com batch 1 adalah babak baru di perusahaan kami.

 

Jujur, Saya kagum dengan anak-anak milenial yang sangat kreatif dan cerdas. Tidak salah lho, jika ada yang bilang:

Indonesia memiliki keuntungan dari bonus demografi yang besar.

 

Lalu, apa harapan besar di balik kegiatan campus ambassador Finansialku.com batch 1?

Anyway inilah teman-teman campus ambassador Finansialku.com batch 1

 

Campus Ambassador Finansialku Batch 1

Campus Ambassador Finansialku Batch 1

 

Inilah teman-teman yang tergabung dalam Campus Ambassador Finansialku Batch 1:

Jonathan, Cantika, Ubay, Firman, Vania, Chelsea, Grace, Saskia, Putri, Fata, Ivana, Rahma, Ammar, Naya, Navizah, Latifah, Azkia Ulil, Agung, Raden dan Sanjoyo. 

 

Saya pribadi mengucapkan terima kasih kepada Yoga, Zahid dan Mario yang sudah bantu arrange kegiatan campus ambassador. Bukan hal yang mudah untuk memulai sesuatu hal baru, tapi kita perlu proses bertumbuh.

 

Bertumbuh…

Ketika menulis artikel ini saya teringat sebuah momen pemilihan ketua osis di SMA. Pada saat itu teman saya mencalonkan diri sebagai ketua osis dan memilih logo kupu-kupu (butterfly).

 

Apa yang dimaksud dengan logo kupu-kupu tersebut?

Teryata teman saya melihat proses pertumbuhan sebuah kupu-kupu. Coba perhatikan gambar di bawah ini:

Campus Ambassador Finansialku Batch 1 Butterfly Metamorphosis Melvin Mumpuni

Butterfly Metamorphosis

 

 

Coba lihat gambar perjalanan seekor ulat yang menjadi kepompong.

 

Ulat yang ada di dalam kepompong ternyata menjalani masa yang tidak mudah, karena ulat tidak dapat bergerak bebas, struktur tubuh ulat mulai lenyap dan struktur tubuh kupu-kupu dewasa mulai terbentuk.

 

Did you know, proses transformasi ulat di dalam kepompong ini berlangsung 10 – 15 hari lho. Setelah 15 hari, kepompong akhirnya retak dan keluarlah seekor kupu-kupu.

 

Sayap kupu-kupu tersebut masih kecil dan basah. Kemudian ada sebuah cairan (namanya hemolymph) menyeba ke seluruh tubuh. Cairan tersebut yang membuat sayap kupu-kupu menjadi besar dan kuat. 

 

Nah konsep campus ambassador Finansialku.com bertujuan untuk membantu milenial bertumbuh.

Bertumbuh seperti apa?

 

Menurut data Biro Pusat Statistik (BPS) yang dilansir dari IDN Times, ternyata Indonesia memiliki 63 juta orang anak muda berusia 20 – 35 tahun.

Jumlah Penduduk Indonesia Menurut Kelompok Umur 2018 IDN Times

Jumlah Penduduk Indonesia Menurut Kelompok Umur 2018 – IDN Times

 

Tentunya jumlah anak muda yang banyak ini, bisa menjadi KESEMPATAN atau ANCAMAN.

  • Kesempatan, jika banyak anak muda yang produktif. Mereka dapat bekerja dan membantu negara melalui pajak dan karya-karyanya (termasuk membuka lapangan pekerjaan baru).
  • Ancaman, jika banyak anak muda yang konsumtif dan bergantung pada bantuan pemerintah. 

 

Kalau Kamu sendiri apakah ingin menjadi bagian dari anak muda yang produktif atau konsumtif?

 

Progam campus ambassador Finansialku.com batch 1 ditujukan untuk berbagi ilmu, pengalaman sekaligus proses upgrade kemampuan di komunikasi, leadership dan perencanaan keuangan.

 

Kegiatan campus ambassador ini dimulai dari pendaftaran dan seleksi oleh Zahid dan Yoga. Saya happy dengan hasilnya, ternyata ada banyak mahasiswa/i yang mendaftar dalam kegiatan ini. 

 

Setelah melalui proses seleksi, akhirnya ditentukan 20 orang yang terpilih menjadi campus ambassador Finansialku.com batch 1. Hari Rabu, 21 Agustus 2019 adalah pertemuan pertama kami dengan teman-teman campus ambassador

 

Apa saja yang kita bahas? Yuk kita ikuti ceritanya di halaman 2.